Ada Masalah Seputar Registrasi NPP, Informasi Berikut Mungkin Bisa Membantu



Pada aplikasi Dapodik terbaru kita harus meregistrasikan Perpustakaan kita (kalau punya perpustakaan dengan gedung milik sendiri) dan melaporkannya di Aplikasi Dapodikdas. Tetapi masih ada banyak kendala dalam registrasi NPP ini.

Seperti yang kami kutip dari salah seorang Operator Dapodik, beliau mengajukan beberapa pertanyaan pada salah seorang staff perpusnas. Berikut pertanyaan dan penjelasannya.

Pertanyaan pertama
T : "Kami belum bisa registrasi NPP dan terus mengalami kegagalan , apakah bisa dibantu registrasinya?"

J : "Mohon maaf, untuk registrasi tetap harus lewat web npp.pnri.go.id. Sudah ditindak lanjuti oleh pihak pengembang, apabila ada kegagalan coba terus saja sambil menunggu maintenance server selesai"

Pertanyaan Kedua
T : "Bagaimana kalau lupa password NPP? Apakah tidak ada reset password?"
J : "Untuk saat ini masih belum ada, tapi kedepannya akan dibuatkan. Bapak coba registrasi ulang dan catat saja No Reg dan passwordnya. Untuk penghapusan registrasi lama silahkan menghubungi pihak NPP"

Semoga bisa mengatasi permasalahan kita.

Salam Satu Data Operator Dapodik Indonesia

Related Posts

1 komentar


EmoticonEmoticon